Asiknya Berdagang Ketimbang Kerja Dikantoran


Memiliki usaha sendiri seperti berdagang bisa jadi hal yang paling banyak didambakan orang saat ini. Kebebasan waktu dan kreatifitas serta peluang mendapatkan pemasukan yang lebih dibanding pegawai kantoran, membuat banyak orang yang mulai melirik untuk berbisnis. Namun memulai bisnis sendiri bukan perkara yang mudah. Mulai masalah modal, pemasaran, rekrutmen pegawai dan sebagainya seringkali menyiutkan nyali calon pengusaha.

Hal tersebut tidak lepas dari peran orang tua yang lebih mengarahkan anaknya untuk menjadi pegawai kantoran atau PNS daripada menjadi pengusaha. Kebanyakan orang tua pasti menginginkan anak-anaknya memiliki profesi yang lebih menjanjikan. Karena itu kita tidak terbiasa bagaimana menciptakan lapangan kerja. Selepas kuliah, babak baru dalam persaingan dunia kerja pun harus dihadapi. Dan ketika surat lamaran yang dikirimkan tidak satupun yang direspon oleh perusahaan, barulah kita memikirkan untuk membuat terobosan atau membuka usaha mandiri.

Resiko kebangkrutan usaha merupakan salah satu faktor yang menjadi momok bagi masyarakat untuk memilih berwirausaha. Semua bidang memiliki resiko, begitupun saat menjadi pekerja kantoran yang beresiko terkena PHK atau perusahaan mengalami kebangkrutan. Melakukan perencanaan bisnis dengan matang akan dapat meminimalkan resiko dalam bisnis.

Begitu juga dalam hal permodalan. Banyak yang beranggapan bahwa menjalankan usaha hanya bisa dilakukan bagi mereka yang berasal dari kelurga pengusaha yang memiliki modal besar. Padahal, untuk menjadi seorang pengusaha, modal tidak harus dalam bentuk uang atau materi. Memiliki ide atau gagasan kreatifpun dapat Anda jadikan sebagai modal usaha. Cara lainnya adalah dengan bergabung dengan rekan yang memiliki modal usaha.

Yang terpenting dalam menjalan usaha adalah memiliki kemauan yang kuat dan tidak malu untuk merintis usaha dari kecil. Sekalipun usaha Anda tetap kecil, tapi buatlah duplikasinya, misal membuat 10 usaha kecil lainnya, baik yang serupa atau berlainan sehingga Anda memiliki keuntungan 10 kali lipat.

Seorang pengusaha haruslah bisa mengatur dan mengontrol dirinya sendiri. Ya karena tidak ada kontrol atau sistem yang mengatur dirinya. Pengusaha bekerja karena memang dia harus bekerja. Semua yang dilakukannya untuk mendapatkan hail yang maksimal. Melakukan pekerjaan dengan senang hati tentunya memberikan hasil yang berbeda saat mengerjakannya dengan setengah hati.

Selain itu, beberapa keasikan menjadi pengusaha adalah Anda dapat membuka lapangan kerja bagi orang lain sehingga membuat diri Anda lebih berarti, jaringan yang semakin luas, memiliki waktu lebih banyak dengan keluarga, serta hobi tersalurkan.

Sumber zahir.

Previous
Next Post »