About


Royal Jagung adalah komoditas jagung manis yang dikelola dalam bentuk usaha penjualan jagung manis. Kami mengelola dan menjual jagung manis dengan kualitas terbaik. Jagung Manis F1 merupakan jagung manis pilihan terbaik yang kami jual. Jagung manis alami yang sehat untuk dikonsumsi oleh siapapun.

Nama Usaha
Baik usaha kecil maupun besar, sebuah usaha haruslah mempunyai nama, agar bisa disebut perusahaan. Dengan demikian, akhirnya kami putuskan untuk memberikan sebuah nama agar bisa dikenal dengan mudah.

Maka muncullah nama "Royal Jagung" yang tidak terpikirkan sebelumnya, sebuah ide sederhana yang ditemukan dari tulisan dikasur kamar tidur, tapi sepertinya nama ini akan mudah diingat oleh masyarakat.

Dengan adanya nama usaha ini, maka proses kedepan untuk mengembangkan usaha jagung manis ini akan lebih mudah. Karena kami akan terus menerus untuk mengembangkan usaha dalam pengelolaan jagung manis ini.

Semoga dengan adanya nama Royal Jagung ini usaha yang kami jalani bisa lebih maju lagi dan akan tetap memberikan efek positif untuk masyarakat sekitar dan bisa lebih luas lagi dalam menjalin silaturrahmi. Amin.

Tempat Usaha
Usaha kami berada di kabupaten Brebes, tepatnya di desa Cibentang RT.002 RW.002, Kecamatan Bantarkawung, Brebes, Jawa Tengah.